Entah siapa yang menemukan kreatifitas ini, membuat paduan kata yang membelitkan lidah.Jika dia sudah meninggal pasti saat ini sedang dihajar makaikat, atau kalau masih hidup dia pasti sering dihajar orang juga.
Coba bayangkan... dia menciptakan tiga paduan kata Tongkat Kontak Tongkol, yang bahkan tidak pernah terfikirkan oleh seorang Profesor bahasa sekalipun. Apa yang tidak pernah mereka bayangkan, adalah seni mengucap cepat berulang-ulang itu, bisa meledakkan tawa sedemikian dahsyatnya... karena ending-nya yang pasti belibet.
Ini hanya ilmu... tidak bermaksud ingin menyebarkan aliran sesat, atau mempropagandakan jargon politik. Aku hanya ingin membuktikan kata-kataku sendiri, bahwa tiga kata ini sesungguhnya sangat sakti mandraguna. Tidak berbahaya, dijamin tidak berbau SARA. Boleh diucapkan oleh pemeluk Agama apapun, atau Kepercayaan apapun. Tidak usah membayar, karena ini hanya ilmu tahu sama tahu saja... tidak pakai tempe.
Anda tidak percaya jika kata "Tongkat Kontak Tongkol" ternyata sakti mandraguna? Aku kasih contoh kasusnya, di bawah ini :
1. Istri Pak RT sedang mogok bicara sama suaminya, suaminya curhat padaku.Aku minta dia, mengucapkan tiga kata itu dengan lembut di belakang (bukan di depan) istrinya. Sepuluh menit setelah pulang dari rumahku, sudah terdengar canda tawa ria dari rumahnya.
2. Seorang anak kecil yang sedang bersedih, karena di abaikan Ibunya yang sedang reunian sama teman-temannya... aku suruh membaca tiga kata ini, dengan keras dan berulang-ulang. Alhamdulillah, sang ibu langsung memeluk anaknya, sambil membungkam mulutnya.
Dari kedua contoh di atas, aku dapat menarik kesimpulan... jika ternyata ketiga kata itu, dapat menyelesaikan masalah apapun dengan cepat. Aman diucapkan, asal sesuai dengan petunjuk yang kuberikan. Dan apakah kata-kata ini bisa menjadi solusi, untuk segala mavam persoalan hidup? Aku katakan bisa, semua permasalahan yang berkaitan dengan kesedihan bathin. Untuk yang sedang galau, sedih ditinggal kekasihnya, lagi banyak utang, depresi karena ekonomi, intinya... apapun yang berhubungan dengan kesedihan, tiga kata ini akan menyelesaikannya. Masih kurang percaya, silakan coba sendiri seperti imstruksi ku di bawah ini ;
Untuk semuanya saja yang sedang bersedih, dan kehilangan tawa gembiranya.
Silakan ikuti petunjuk pelaksanaannya :
~ Berdirilah selitar 40 atau 50 centimeter dari kaca cermin
~ Tatap wajah Anda dibayangan cermin, tunjukkan wajah melas Anda
~ Tarik nafas lalu hembuskan melalui hidung sebanyak 3 kali
~ Membaca Basmalah bagi yang muslim, jangan membaca novel
~ Lalu ucapkan dengan keras dan cepat berulang-ulang :
Tongkat
Kontak
Tongkol
Jika ini tidak bisa memancing tawa dan gelak Anda, pergilah ke psikiater secepatnya... karena itu menandakan Anda sudah ling-lung parah.
Hahahaha.
#TantanganODOP5
#onedayonepost
#OdopBatch6
#fiksikomedi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar